Preview
Di bawah adalah hasil akhir tutorial ini.Detail Tutorial
- Tingkat Kesulitan: Pemula, Menengah, Mahir
- Software yang Digunakan: Adobe Photoshop (Semua Versi)
- Teknik yang Dipelajari: Layer Mask, Brush Custom, Seleksi dengan Channel Alpha, Modifikasi Vector Shape
- Lama Pengerjaan: 1,5 jam
Resource yang Dibutuhkan
Untuk mengikuti tutorial ini, silakan ambil terlebih dahulu resource berikut:- Hot air balloon dari Shutterstock
- Shot of blue paint splash dari Shutterstock
- Hot Air Balloons in sky dari Shutterstock
- Real jet aircraft dari Shutterstock
- Casual young man dari Shutterstock
- Brush Debu dari WeGraphics
- Brush Debris dari Zigabooooo
- Brush Sacred Geometry dari Sdwhaven
- Brush Geometry dari Annette29
- Brush Awan dari Javierzhx
Tutorial
Langkah 1: Mempersiapkan File
Buat file baru dengan ukuran web, 1024 × 768 px.Langkah 2
Isi latar dengan warna biru muda.Langkah 3: Mengatur Latar Gambar
Buat layer baru, buat seleksi berbentuk semacam segitiga dengan tool Lasso. Tidak perlu terlalu bagus. Isi seleksi dengan putih.Langkah 4
Hilangkan seleksi, Ctrl + D. Jalankah Filter > Blur > Gaussian Blur. Gunakan nilai radius cukup besar hingga hasilnya cukup lembut.Langkah 5
Tekan Ctrl + T untuk melakukan transformasi. Klik kanan dan pilih Warp. Geser kotak warp hingga bentuk kilauan ini menggelembung di bagian atas. Tekan Enter untuk menerima hasilnya.Langkah 6
Buat lagi kilauan putih di tempat yang ditandai. Kita akan meletakkan model di sana.Langkah 7
Buat seleksi ellipse di bagian bawah latar. Isi dengan putih. Haluskan dengan memberinya filter Gaussian Blur. Turunkan Opacity layer.Langkah 8: Memindahkan Model
Kita akan menggunakan foto seorang model lak-laki yang berdiri di depan latar putih. Anda bisa saja mengatakan ini sangat mudah. Tinggal memilihnya menggunakan tool Magic Wand. Well, salah! Magic Wand tidak pernah memberi hasil yang memuaskan. Saya akan tunjukkan cara yang lebih canggih dan lebih baik, yaitu Channel Alpha.Buka panel Channel dan amati satu per satu channel yang tersedia. Mana yang memiliki kontras antara model dan latarnya paling besar?
Langkah 9
Dalam kasus ini, pemenangnya adalah channel Blue. Klik dan geser channel blue ke atas ikon New untuk menduplikasinya.Langkah 10
Klik Image > Adjustments > Levels lalu geser slider hingga kontras gambar bertambah.Langkah 11
Lukis hitam menggunakan tool Brush pada bagian-bagian yang diperlukan.Langkah 12
Seperti inilah yang kita inginkan. Model hitam sementara latanya tetap putih.Langkah 13
Jika Anda perhatikan lebih teliti, bisa jadi akan ada bagian yang hilang. Dalam kasus ini, sisi kanan kacamata hilang. Ini karena bagian tersebut aslinya terang, terkena pantulan cahaya. Perintah Levels membuat semakin terang.Langkah 14
Kita perlu memperbaikinya secara manual. Klik ikon mata depan Channel RGB untuk menampilkan Channel Alpha dalam mode Quick Mas. Bagian hitam akan berubah menjadi merah transparan. Lukis bagian yang hilang dengan hitam.Langkah 15
Klik kembali ikon mata Channel RGB untuk kembali ke mode tampilan normal. Ulangi proses penghitaman secara manual pada bagian lain yang membutuhkan, misalnya sepatu.Langkah 16
Dalam konsep masking, putih artinya terpilih dan hitam berarti tidak terpilih. Kita ingin memilih model, bukan latarnya. Oleh karena itu kita perlu membalik kondisi channel saat ini dengan menekan Ctrl + I atau Image > Adjustments > Invert. Di bawah, Anda bisa melihat tahapan yang sudah kita lalui.Langkah 17
Ctrl-click channel untuk mengubahnya menjadi seleksi.Langkah 18
Aktifkan tool Move lalu klik dan geser untuk memindahkan model ke file yang sedang kita kerjakan.Langkah 19
File gambar si model ini terlalu besar. Kita perlu memperkecilnya. Tekan Ctrl + T lalu klik dan geser salah satu pojoknya sambil menahan Shift.Langkah 20: Menambahkan Brush Custom
Aktifkan tool Brush lalu buat layer baru di belakang si model. Klik kanan dan dari menu panel tool Brush pilih Load Brushes. Ambil brush efek cahaya. Lukis kilauan cahaya berwarna biru di belakang model.Catatan: Jika Anda belum memahami cara penggunaan tool Brush, baca artikel Cara Membuat Brush Custom di Photoshop.
Langkah 21
Ulangi dengan brush custom geometri. Tambahkan layer mask lalu lukis dengan hitam untuk menyembunyikan bagian-bagian yang tidak perlu. Kurangi Opacity layer jika perlu.Langkah 22
Tambahkan lebih banyak elemen dengan brush custom lainnya.Langkah 23
Tambahkan juga brush custom di depan model untuk hasil yang lebih variatif.Langkah 24: Spatter
Ambil resource spatter. Sama seperti model, kita perlu memisahkannya dari latar. Periksa channel-channel yang memiliki kontras terbaik lalu duplikasi.Langkah 26
Balikkan seleksi, hitam tidak terpilih dan putih terpilih. Ubah menjadi seleksi.Langkah 25
Hitamkan dengan perintah Levels.Langkah 27
Langkah 28
Kenapa tidak menambahkan brush debu ke belakang model? Gunakan warna biru yang sama dengan celananya. Ambil juga brush custom awan lalu buat beberapa awan di belakangnya.Langkah 29: Memecah Badan Model
Kita tambahkan efek unik pada model dengan memecah badannya. Aktifkan layer si model. Klik dengan tool Lasso Polygon untuk membuat seleksi segitiga di atas tubuh si model. Tekan Ctrl + J untuk menduplikasi isi seleksi ke tempat terpisah. Gunakan tool Move untuk menggesernya menjauh dari tubuh.Langkah 30
Gunakan perintah Levels untuk mengatur tampilan bagian yang terpecah.Langkah 31
Ulangi lagi proses ini pada bagian tubuh lainnya.Langkah 32
Tambahkan juga pecahan tubuh si model di belakangnya.Langkah 33
Ctrl-click layer pecahan tubuh model untuk membuat seleksi berdasarkan pada bentuknya. Simpan di antara layer pecahan dan layer aslinya. Isi seleksi dengan hitam. Haluskan dengan Gaussian Blur.Layer ini akan menjadi bayangan pecahan tubuh pada tubuh model. Pastikan layer bayangan tepat di antara pecahan dan tubuh utuh model. Geser bayangan beberapa pixel agar terlihat ada jarak antara bayangan dengan tubuh aslinya.
No comments:
Post a Comment